Tinju
Putri Muhammad Ali Bantah Kondisi Ayahnya Kritis
Senin, 4 Februari 2013 | 10:02 WIB
NEW ORLEANS, KOMPAS.com - Putri petinju legendaris Muhammad Ali, May May Ali, Minggu (3/2/2013), membantah rumor yang mengatakan bahwa sang ayah dalam kondisi kritis.
May May mengatakan dia berbicara dengan ayahnya lewat telepon pada Minggu pagi dan dari pembicaraan itu dia menyimpulkan sang ayah dalam kondisi baik.
"Dia baik-baik saja. Bahkan dia berbicara sangat baik pagi ini," ujarnya lewat sambungan telepon.
"Rumor seperti ini sudah berulang kali muncul," sambung May May.
Rumor ini muncul dalam laporan sebuah tabloid terbitan Inggris yang mengutip pernyataan saudara laki-laki Muhammad Ali, Rahman. Dia mengatakan mantan juara dunia tinju kelas berat itu dalam kondisi kritis.
Namun, Rahman juga mengatakan dia terakhir kali bertemu dengan Ali pada musim panas tahun lalu dan sejak itu belum berhubungan lagi dengan keluarga Muhammad Ali.
Kabar ini kemudian menyebar di internet dan memicu ribuan pernyataan duka lewat jejaring sosial Twitter dan Facebook.
Ali bulan lalu baru saja merayakan ulang tahun ke-71. Muhammad Ali terserang penyakit parkinson sejak dia mundur dari dunia tinju.
Anda sedang membaca artikel tentang
Putri Muhammad Ali Bantah Kondisi Ayahnya Kritis
Dengan url
http://civetcoffeedelicious.blogspot.com/2013/02/putri-muhammad-ali-bantah-kondisi.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Putri Muhammad Ali Bantah Kondisi Ayahnya Kritis
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Putri Muhammad Ali Bantah Kondisi Ayahnya Kritis
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar