Bahan:
1 resep ketan kedaton
Sambal Kelapa:
½ btr kelapa kupas, parut panjang
100 gr ebi , rendam air panas, haluskan, sangrai
2 sdm minyak untuk menumis
Haluskan:
5 bh cabai merah
3 sbh bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt terasi
2 btr kemiri
1 sdt gula pasir
½ sdt garam
1 sdt cuka masak
Pelengkap:
Areh (Kuah sangat kental dari santan kelapa bercampur ampas minyak kelapa)
Bawang goreng
Cara membuat:
1. Siapkan ketan kedaton sesuai resep.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan kelapa parut dan ebi sangrai. Masak sampai kelapa kering dan matang.
3. Siapkan ketan yang sudah matang, beri taburan kelapa sangrai, areh dan bawang goreng, sajikan segera.
Untuk 6 orang
Resep: Resto Ketan Kedaton
Alamat: Jl. Kebon Agung No. 166 Sendangadi Mlati Sleman (0812273551/ 08122966261) & ketan sambal kelapa (Nuraini W)
Penyusun: Nuraini W
Penata Saji: T. Firta Hapsari
Editor :
Wawa
Anda sedang membaca artikel tentang
Ketan Sambal Kelapa
Dengan url
http://civetcoffeedelicious.blogspot.com/2013/07/ketan-sambal-kelapa.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Ketan Sambal Kelapa
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar