Sherina dan Vidi Aldiano Garap Lagu Dadakan

Written By bopuluh on Jumat, 05 Juli 2013 | 20.15

JAKARTA, KOMPAS.com -- Salah satu hal yang paling diingat Sherina Munaf saat rekaman bersama temannya yang juga penyanyi, Vidi Aldiano, adalah spontanitas mereka.

Sherina dan Vidi sebenarnya sudah cukup lama menggarap lagu "Apakah Ku Jatuh Cinta", yang ada dalam album terbaru Sherina, Tuna. Sherina, dengan segala kegiatannya, kerap diingatkan Vidi melalui pesan singkat untuk menyelesaikan proyek mereka.

"Vidi sangat disiplin. Kerja sama dia, jadi ingat deadline itu dan harus ditepati," kata Sherina saat meluncurkan album barunya dibilangan Senayan, Jakarta, Jumat.

Pada akhirnya mereka mendekati waktu rekaman, lirik lagu itu masih ada yang belum terisi.

"Lirik dan notasi belum selesai. Jadi, on the spot," kata Vidi setelah membawakan lagu duet mereka dalam kesempatan yang sama.

Selain dengan Vidi Aldiano, Sherina juga berduet dengan Afgan dalam album ketiganya ini. Dengan Afgan, ia menyanyikan "Demi Aku dan Kamu". Lagu yang bercerita tentang sepasang kekasih yang sedang bertengkar itu menurutnya ide dari Afgan.

"Awalnya ingin buat lagu yang bisa diputar di acara pernikahan, tapi Afgan mau tentang berantem. Dia kreatif banget buat lirik," pujinya.

Berkolaborasi dengan kedua temanny itu, Sherina tidak ingin mereka hanya bernyanyi. Ia ingin bersama-sama rekan duetnya menulis dan menggarap lagu yang akan mereka nyanyikan.


Anda sedang membaca artikel tentang

Sherina dan Vidi Aldiano Garap Lagu Dadakan

Dengan url

http://civetcoffeedelicious.blogspot.com/2013/07/sherina-dan-vidi-aldiano-garap-lagu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sherina dan Vidi Aldiano Garap Lagu Dadakan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sherina dan Vidi Aldiano Garap Lagu Dadakan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger